Sabtu, 01 Mei 2021

REKOMENDASI HOTEL SYARIAH DI SEMARANG

 


Hai temen-temen, gimana kabar kalian? Pasitnya luar biasa kan. Kali ini aku mau kasih rekomendasi tempat penginapan dengan unsur syariah didalamnya. Sebelumnya aku pernah membahas pengertian tentang hotel syariah, kalo belum ada yang baca bisa dilihat dulu penjelasan tentang hotel syariah di Mengenal Hotel Syariah

Nah, kita masuk ke pembahasan ya temen-temen. Untuk kalian yang sedang mencari tempat penginapan aman, nyaman dengan unsur-unsur syariah sampai budget murah dengan view yang luar biasa, aku mau kasih nih beberapa hotel Syariah di Semarang.

1. Ibrahim Syariah Hotel

Salah satu hotel syariah dengan mengusung tema desain ala Timur Tengah ini sangat unik dan menarik untuk dihinggapi (?). Pokoknya desain dari hotel ini sangat menarik banget, karena kita engga perlu keluar negerti untuk menikmati penginapan bernuansa Arab..Arab gitu.

Selain desain interiornya yang unik, di hotel ini juga menawarkan berbagai macam kamar yang ada seperti Superior room, Standart room, Twin room, Family room sampai ada Transit room untuk kalian yang hanya ingin beristirahat sejenak selama beberapa jam saja, kalian bisa pesan hotel disini. Lokasinya di tengah kota jadi gampang untuk ditemukan dan tempatnya itu strategis banget kalo kita mau kemana mana.

Budgetnya mahal engga? Jelas engga dong, karna hotel ini dibudget dengan harga yang sangat ramah di kantong kita, harga per kamar mulai dari 150.000 rupiah kalian bisa menikmati keunikan desain Ibrahim Syariah ini sampai fasilitasnya yang lengkap juga seperti ada Wifi yang Full Speed, AC yang dingin, mineral water dan kamar mandi dalam yang ada shower + waterheaternya juga loh. Untuk link pemesanan bisa klik disini.

2. Omah Pelem Syariah Hotel

Untuk kalian yang mencari hotel ala perbukitan tapi kalian sedang ada di tengah kota. Jangan khawatir karena Omah Pelem ini mengusung tema seperti di pucak atau perbukitan, untuk nuansanya itu Go Green banget, kenapa aku bisa bilang Go Green karna ketika kalian masuk sampai parkiran, kalian akan disuguhkan dengan taman yang hijau dan nyaman, disana juga ada saung untuk tamu bersantai, ada juga ruang tunggu umum di dekat restonya karena dikelilingi oleh tambuhan hijau yang menyegarkan.



Eits, engga sampai disitu saja view yang diberikan sama Omah Pelem ini, karena ada balkon juga di lantai dua yang bisa membuat kalian menikmati kota Semarang secara hampir keseluruhan. Omah Pelem ini juga paling terkenal dengan city light nya, jadi kalian tidak perlu jauh-jauh untuk ke puncak, atau mencari lokasi yang tinggi untuk menikmati city lightnya Semarang karena Omah Pelem yang berlokasi di tengah kota akan memenuhi permintaan kalian.

Tipe-tipe kamar disini juga lengkap, ada Standart room, Superior room, Twin room, Couple room, Family room sampai ada Capsule room yang bisa dipakai untuk backpacker atau traveller bahkan Capsule room ini juga yang paling direkomendasikan untuk rombongan karena ada dua tipe capsule untuk enam orang dan sembilan orang, selain itu juga di Omah Pelem ini juga menyediakan Transit room untuk para tamu yang membutuhkan tempat peristirahatan sejenak yang tentu saja harganya itu lebih murah dari kamar biasanya. Untuk harga kamar di hotel ini mulai dari 50.000 rupiah sampai 300.000an, murah banget kan jadi tidak usah khawatir soal budgetnya karena disini lengkap kamar, fasilitas sampai viewnya yang menarik. Untuk pemesanan hotelnya kalian bisa klik disini.

3. Tiara Syariah Hotel

Dari kedua hotel diatas, masih ada hotel syariah yang cukup nyaman untuk menginap karena hotel Tiara Syariah disini adalah yang termurah dengan fasilitas lengkap dan kamar yang cukup oke. Tipe kamar-kamarnya itu ada Standart deluxe dan Deluxe double dengan harga yang cocok untuk kalian bersama orang-orang tersayang kalian.


Harga mulai dari 100.000-an kalian sudah mendapatkan fasilitas yang lengkap seperti Wifi yang Full Speed, AC yang dingin, mineral water, meja, lemari dan kamar mandi dalam dengan waterheater sekaligus showernya yang akan membuat hari-hari kalian di hotel ini lebih ringan dan menenangkan diri. Yang ingin memesan hotel ini, kalian bisa klik disini.


Demikianlah postingan tentang rekomendasi hotel-hotel syariah yang ada di Semarang, semoga informasi ini bisa bermanfaat dan menambah pengetahuan temen-temen tentang hotel yang cocok untuk menjadi tempat penginapan kalian yang aman dan teratur^^.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

REKOMENDASI HOTEL SYARIAH DI SEMARANG

  Hai temen-temen, gimana kabar kalian? Pasitnya luar biasa kan. Kali ini aku mau kasih rekomendasi tempat penginapan dengan unsur syariah d...